SDIT Darul Mukmin Berhasil Kumpulkan Donasi Rp7,7 Juta Saat Hari Terakhir Pesantren Kilat Ramadhan, Sumbangan Untuk Palestina

 


Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Darul Mukmin berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp7.724.000, untuk disumbangkan kepada warga negara Palestina.

Jumlah uang yang terkumpul itu merupakan hasil donasi dari para siswa siswi dan majelis guru SDIT Darul Mukmin, pada saat hari kedua atau hari terkahir kegiatan pesantren kilat Ramadhan, Jumat (7/3/2025).

Pada saat hari terakhir pesantren kilat, dihadiri oleh seoran Syaikh dari Palestina bernama Abdallah Abedalafau Ass’ad Abuirmaileh, yang berkunjung ke SDIT Darul Mukmin dalam rangka kegiatan safari dakwah, dan merupakan agenda rutinnya setiap Ramadhan, bersama Komite Nasional untuk Rakyat Palestine (KNRP) Karimun.

Kegiatan pesantren kilat dilaksanakan selama dua hari, terhitung sejak Kamis (6/3/2025) sampai Jumat (7/3/2025), yang diikuti oleh siswa siswi kelas IV, V dan VI.

Sedangkan siswa siswi Kelas I, II dan III berlajar dirumah dan baru masuk sekolah pada 9 April mendatang sebagaimana jadwal dari Kementerian.

Kepala SDIT Darul Mukmin, Okti Satriani mengatakan, pesantren kilat yang dilaksanakan selama dua hari itu, mengusung tema Mengukir Kebaikan Menggapai Keberkahan.

“Semoga dengan banyaknya kebaikan yang kita berikan, mendapatkan keberkahan dari Allah SWT,” ujar Okti Satriani.


Adapun rangkaian kegiatan pesantren kilat hari pertama, Kamis (6/3/2025) di SDIT Darul Mukmin diisi dengan kegiatan sholat dhuha, pembiasaan karakter muslim melalui puasa Ramadhan, yang diikuti anak-anak kelas IV, V dan VI. Kemudian tahfizh anak-anak kelas I, II dan III.

“Agenda pesantren kilat Ramadhan ini bertujuan untuk menanamkan kecintaan ananda pada Al-Quran, juga berakhlaq sesuai dengan Al-Quran,” harap Okti Satriani.

Untuk kegiatan pesantren kilat hari kedua, Jumat (7/3/2025) diisi dengan kegiatan safari dakwah, dari seorang Syaikh asal negara Palestina, yang bekerjasama dengan KNRP.

“Kegiatan hari terakhir adalah berupa rangkaian kegiatan safari dakwah seorang Syaikh bernama Abdallah Abedalafau Ass’ad Abuirmaileh. Disejalankan dengan pemberian infak terbaik untuk masyarakat Palestina,” tambahnya.

Dalam kehadiran Syaikh Abdallah Abedalafau Ass’ad Abuirmaileh, menyempatkan diri memberikan pemaparan tentang penanaman karakter dan memotivasi kepada anak-anak SDIT Darul Mukmin, untuk selalu berinteraksi dengan Al-Quran dan selalu mencintai Al-Quran. “Kegiatan dihari terakhir ini bertujuan untuk menanamkan kepedulian kemanusiaan, termasuk juga kepada masyarakat Palestina,” pungkasnya.


Sumber : radioazam.id



Berbagi

Posting Komentar